Apa Fungsi Threads Instagram? Berikut Penjelasan Lengkapnya!

Tulibot.id – Apakah kalian tau tentang fitur Instagram terbaru saat ini yang sedang hype? Ya, Threads Instagram. Fitur ini menjadi sangat booming karena sempat terjadi kontroversi dengan salah satu platform sosial media bernama Twitter. Lalu apa fungsi threads Instagram? 

Threads adalah fitur yang mirip di Twitter, kalian bisa membuat cerita, pesan singkat, atau berbagi foto. Menggunakan Threads para pengguna bisa berkomunikasi dengan orang-orang terdekat maupun teman. Karena kemiripan ini, Mark Zuckerberg selaku pemilik Meta yang merupakan perusahaan utama dari Instagram ini ditentang oleh Elon Musk pihak Twitter.

Meta adalah perusahaan teknologi yang sedang memiliki ambisi untung bersaing dengan Twitter, salah satu platform yang mempunyai pengguna terbanyak di Sosial Media saat ini. Pada artikel ini kami akan membahas apa itu Threads dan apa fungsi Threads Instagram secara lengkap. Simak selengkapnya berikut ini.

Apa itu Threads Instagram?

apa fungsi threads Instagram

Dalam dunia yang serba digital seperti sekarang ini, berbagi konten dan momen pastinya sangat menjadi penting untuk kita dan banyak orang. Threads pun hadir dan mempermudah kita untuk berbagi momen dengan lebih menarik, hal tersebut membuat kita lebih praktis dan menyenangkan.

Threads merupakan aplikasi media sosial yang dikembangkan oleh platform besar yaitu Facebook atau Meta. Platform ini mempermudah kalian untuk berbagi momen, pesan pendek, foto maupun pesan teks dengan teman-teman kalian. Lebih hebatnya hal tersebut bisa langsung otomatis kamu sinkronkan dengan Instagram.

Bisa dibilang ini adalah Twitternya milik Instagram. Karena mulai dari tampilan, cara kerjanya, dan keseluruhannya sangat mirip dengan Twitter. Kegunaannya pun bisa dilihat memang sangat mirip dengan Twitter. Dengan kejadian munculnya Threads ini menjadi kontroversi yang sangat viral dan dibahas dimana-mana.

Apa Fungsi Threads Instagram?

apa fungsi threads Instagram

Sebenarnya fungsi dari Threads ini sangatlah berguna, karena ini akan sangat di butuhkan banyak orang di masa yang akan mendatang. Tentunya pendiri Meta dan Instagram membuat Threads bukan semata-mata untuk bersaing dengan Twitter saja, mereka sudah memikirkan kelebihan dan fungsi utama dari Threads ini.

Berikut adalah beberapa fungsi dan fitur yang dimiliki oleh Threads Instagram yang akan sangat membantu kamu dalam dunia maya dan sosial media. Simak ulasan berikut ini:

Memposting Pesan Singkat

Dalam Threads Instagram kamu bisa memposting status berisikan pesan singkat sampai panjang. Dalam pesan tersebut bisa kamu gunakan untuk mencurahkan segala keluh kesah atau curhat, kamu juga bisa memposting apa yang sedang kamu rasakan.

Tak hanya itu, pesan tersebut akan langsung dibagikan secara real time alias langsung pada saat itu juga. Jadi bisa langsung kamu bagikan ke semua kerabat sampai temanmu. Hebat kan?

Membagikan Foto dan Video

Selanjutnya kegunaan Threads Instagram adalah kamu bisa dengan bebas membagikan foto atau videomu ke dunia maya. Seperti halnya Facebook dan Twitter, Threads juga hadir dengan fitur yang bisa memudahkan kamu mengupdate keseharianmu dalam beraktivitas lewat foto maupun video.

Hal ini cocok untuk kamu yang suka narsis di dunia maya. Apalagi kalau kamu selebgram, pastinya jangan sampai kelewatan fitur Instagram yang satu ini. Dari ini bisa dilihat kalau Threads sangat menyempurnakan Instagram dan benar-benar ingin bersaing dengan Twitter.

Fitur Threads Instagram

Lalu apa kamu udah tau fitur-fitur dari Threads ini? Pada fitur ini terdapat banyak sekali keuntungan khususnya kamu yang sangat up to date di dunia maya. Daripada penasaran, mending langsung kita bahas aja apa aja fitur tambahan dari Threads ini. Yuk simak bareng-bareng.

1. Fitur Share atau Berbagi

Coba deh kamu lihat fitur keren di Aplikasi Thread! Mereka punya ikon pesawat yang bikin kita bisa berbagi pesan atau status ke media sosial favorit, seperti Instagram, Twitter, Facebook, dan WhatsApp.

Seperti halnya sosial media lain, Threads juga memiliki fitur untuk berbagi kemanapun kalian ingin membagikan postingan tersebut. Kamu juga bisa langsung sinkronkan dengan Instagrammu, jadi setelah kamu upload postingan otomatis akan berbagi ke Instagrammu.

2. Repost Kiriman Threads Langsung ke Instagram Stories

Gak cuma segitu, Aplikasi Threads juga terhubung langsung ke Instagram, jadi kita bisa repost kiriman ke dalam Instagram Stories. Kiriman dari Threads akan jadi foto yang bisa diklik sama teman-teman kita di aplikasi itu atau di Instagram. Keren, kan?

Kalian hanya perlu aktifkan fitur ini di pengaturan Threadsmu. Otomatis akan tersinkron dengan Instagram milikmu. Jadi gaperlu repot-repot repost postingan kamu lagi deh.

3. Ikon Komentar dan Suka

Nah, fitur ikon komentar dan likes di Threads Instagram juga seru loh! Kita bisa lihat jumlah komentar dan suka di setiap postingan. Bedanya, Threads gak nampilin jumlah tampilan kayak di Twitter. Tapi tetap menarik!

4. Kontrol Siapa yang Bisa Komentari Threads

Ini dia yang unik! Kita bisa atur sendiri siapa aja yang bisa komen di kiriman Threads. Bisa buat umum, cuma buat teman-teman, atau cuma buat orang-orang yang disebut dalam kiriman. Biar pesan kita bisa lebih pilih komentarnya!

Jadi cocok buat kamu yang sering overthinking sama komentar-komentar netizen. Kamu bisa atur siapa aja yang bisa komentar di postingan kamu. Jadi tetep aman dari komentar negatif dari temanmu yang hobinya nyinyir.

5. Postingan di Tab Khusus

Nih, Instagram Threads punya tab khusus yang bikin kita mudah banget bikin postingan. Nah, tabnya ada di bawah, diapit oleh tab pencarian dan aktivitas. Beda banget dari Twitter yang pake ikon pensil.

Dari sini kita bisa lihat kalau Meta pengen banget ngegeser Twitter dengan mencari celah kekurangannya. Dia langsung lengkapi dengan Threads Instagram ini, sehingga secara tidak langsung Meta ingin menyingkirkan pengguna Twitter lewat Threads Instagram ini.

6. Dapet Notifikasi Seru di Tab Aktivitas Instagram

Terakhir, Threads punya notifikasi khusus di tab aktivitas dengan ikon hati. Ada empat jenis notifikasinya: Semua, Mention (disebut), Balasan, dan Terverifikasi.

Jadi kalau ada notifikasi di Threadsmu bakal jadi satu di tab aktivitas Instagram. Intinya notifikasinya bisa jadi satu tempat sama Instagrammu. Simpel kan?

Cara Membuat Threads Instagram

apa fungsi threads Instagram

Setelah kamu memahami apa itu arti dari Threads, kegunaannya, dan fitur-fitur dari Threads, lalu gimana caranya bikin akun Threads Instagram? Nah, gampang banget loh, dan bisa dilakukan oleh siapa saja!

Jangan khawatir! Karena kami akan kasih tau secara lengkap bagaimana cara membuat Threads Instagram yang mudah dan cepat. Berikut ini langkah-langkahnya:

1. Unduh Aplikasinya

Kamu bisa download Threads secara gratis dari Google Play Store (untuk Android) atau App Store (untuk iOS). Tinggal cari aja aplikasi Threads di toko aplikasi ponsel kamu, terus unduh deh.

Pastikan perangkatmu sesuai dengan spek yang disarankan agar tidak terjadi error atau bug pada saat kamu menjalankan aplikasi Threads Instagram.

2. Buka Aplikasinya

Setelah proses unduh selesai, buka deh aplikasi Threads yang baru kamu instal di perangkatmu. Tampilan dari Threads sendiri tidak beda jauh dari Twitter.

Jadi buat kamu yang sering pakai Twitter pastinya akan sangat mudah terbiasa dengan tampilan dari Threads Instagram ini.

3. Login Pakai Akun Instagram

Untuk mulai pake Threads, kamu perlu login dengan akun Instagram. Isi aja username dan password Instagrammu buat login.

Kalo kamu belum punya akun Instagram, kamu bisa buat terlebih dahulu dengan cara mendownload aplikasi Instagram dan buat akun di sana.

4. Verifikasi Akun

Setelah masuk, mungkin kamu perlu verifikasi identitasmu lewat email atau nomor telepon yang terhubung dengan akun Instagrammu.

Pastikan email dan nomor teleponmu aktif supaya bisa mendapat kode verifikasi dari Threads dan mudah pada saat mendaftar akun.

5. Langsung Pakai Threads

Setelah verifikasi selesai, kamu akan masuk pada halaman utama. Di aplikasi ini, kamu bisa lihat daftar temen terdekat, status mereka, dan bisa kirim pesan, foto, atau video ke mereka.

Kamu tinggal menggunakan aplikasi ini saja. Jika kamu masih bingung cara pakainya, kamu bisa menyesuaikan diri dan mengeksplor lebih pada aplikasi Threads ini.

6. Sesuaikan Pengaturan

Di aplikasi Threads, kamu juga bisa atur privasi dan pemberitahuannya sesuai keinginanmu. Pilih aja pengaturan yang cocok buat kamu.

Kamu bisa masuk ke menu pengaturan, sesuaikan aja mulai dari nama, username, bio sampai foto profil kamu.

Cara Menambahkan Threads di Bio Instagram

cara menampilkan threads di bio instagram

Ini merupakan fitur unggulan yang dimiliki oleh Threads. Kamu bisa menampilkan username Threadsmu menjadi ikon di bio Instagrammu. Keren kan? Tapi, syaratnya kamu harus sudah punya akun Instagram dulu supaya bisa menampilkan username di bio Instagrammu.

Kalau kamu sudah memiliki akun Instagram, kamu bisa dengan mudah menggunakan Threads. Tak hanya itu, di Threads kamu bisa mengikuti orang-orang yang kamu follow di Instagram. Pendaftaran akun Threads sebaiknya dilakukan melalui Instagram, karena jika mendaftar terpisah dari akun Instagram, badge Threads tidak akan muncul.

Nah, berikut adalah langkah-langkahnya buat menampilkan Threads di bio Instagram:

  1. Unduh dan Pasang Aplikasi Threads dari Toko Aplikasi Resmi.
  2. Buka Aplikasi Threads Instagram Setelah Selesai Diinstal.
  3. Di Pojok Kanan Atas Aplikasi, Pilih Ikon Tiga Garis yang Bentuknya Segitiga.
  4. Pilih “Logout” untuk Keluar dari Akun Threads yang Mungkin Sedang Terhubung.
  5. Setelah Itu, Tutup Aplikasi Threads dan Hapus Data yang Tersimpan di Aplikasi Itu. Tenang saja, tindakan ini gak akan menghapus data akunmu sepenuhnya.
  6. Buka Lagi Aplikasi Threads dan Login Pakai Akun Instagram Kamu.
  7. Begitu berhasil login, badge Threads bakal muncul otomatis di bagian bio (biografi) profil Instagrammu.
  8. Nah, sekarang kamu bisa pakai badge itu sesuai kebutuhanmu.
  9. Penting banget untuk ikuti langkah-langkahnya dengan hati-hati supaya badge Threads bisa tampil di profil Instagrammu.

Akhir Kata

Nah, gitu deh penjelasan tentang apa fungsi threads Instagram dan caranya untuk mendaftarnya. Dengan Threads, kamu bisa tetap terhubung dengan teman-teman terdekatmu dengan cara yang lebih akrab dan pribadi. Semoga informasi dari kita bisa membantu dan bermanfaat bagi kalian semua. Terimakasih!

Leave a Comment